Minggu, 10 November 2013

BREAKING NEWS: HASIL WORLD HARMONICA FESTIVAL 2013



Beberapa hari yang lalu, World Harmonica Festival (WHF) 2013 selesai dihelat di Trossingen, Jerman. Sekadar info, Trossingen adalah kota dimana pabrik alat musik (termasuk harmonika) Hohner terletak. Berita baiknya, master harmonika Indonesia Reyhan Naufal a.k.a. Reyharp berhasil menyabet posisi ke-4 dalam kategori Solo Diatonic Jazz dan posisi ke-6 dalam Solo Diatonic Blues. Reyhan berhasil menempatkan namanya dalam jajaran nama-nama besar lain seperti Marcyn Dyjak dan Boris Plotnikov (keduanya sering saya lihat videonya di Youtube).

Reyhan bersama Joe Filisko, salah satu world class harmonica player.
 
Dalam hasil WHF 2013 kategori harmonika kromatik didominasi oleh kontestan asal Hongkong, Malaysia, dan Jepang, sedangkan kategori harmonika tremolo didominasi oleh kontestan asal Jepang. Kategori harmonika diatonik sendiri masih didominasi oleh kontestan asal Eropa. Tanya kenapa? Pikiren dhewe. Untuk hasil WHF 2013 selengkapnya silakan cek sendiri di link berikut ini: http://whf-2013.de/english-1/competition/final-results/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar